PENGARUH HARGA, LOKASI, INOVASI PRODUK DAN KESIAPAN MENANGGUNG RESIKO TERHADAP KEBERHASILAN USAHA MELALUI KEPUASAN PELANGGAN TOKO SEMBAKO BANGUN PURBA DI MEDAN

Gunawan (2023) PENGARUH HARGA, LOKASI, INOVASI PRODUK DAN KESIAPAN MENANGGUNG RESIKO TERHADAP KEBERHASILAN USAHA MELALUI KEPUASAN PELANGGAN TOKO SEMBAKO BANGUN PURBA DI MEDAN. Bachelor thesis, STIE Eka Prasetya.

[img] Text
191010006_FULLTEXT (1)- Gunawan.pdf

Download (2MB)
Official URL: http://repository.eka-prasetya.ac.id/

Abstract

PENGARUH HARGA, LOKASI, INOVASI PRODUK DAN KESIAPAN MENANGGUNG RESIKO TERHADAP KEBERHASILAN USAHA MELALUI KEPUASAN PELANGGAN TOKO SEMBAKO BANGUN PURBA DI MEDAN Tahun 2023 jumlah minimarket di Indonesia mencapai 18.727 unit. Jumlah minimarket yang semakin bertambah dari tahun ke tahun menyebabkan persaingan yang ketat. Sehingga keberadaan pedagang kios tradisional semakin terhimpit. Salah satu cara untuk memenangkan persaingan, perusahaan harus mampu memahami kebutuhan dan keinginan pelanggannya, faktor yang membuat konsumen merasa puas yaitu diantaranya harga, lokasi, Inovasi produk dan Kesiapan menanggung resiko terhadap keberhasilan usaha . Dengan memahami hal tersebut maka akan memberikan masukan penting bagi perusahaan untuk merancang strategi pemasaran agar dapat menciptakan kepuasan bagi pelanggannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh harga, lokasi Inovasi produk dan Kesiapan menanggung resiko terhadap keberhasilan usaha melalui kepuasaan pelanggan. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuantitatif. Dengan populasi pelanggan Toko Bangun Purba, dengan jumlah sampel 200 responden. Untuk pengumpulan data meliputi observasi, penyebaran kuesioner dan studi kepustakaan. Metode analisis yang digunakan yaitu uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik, uji normalitas, uji multikolonieritas, uji heteroskedastisitas, analisis linear berganda dan uji hipotesa, uji t, uji, dan uji analisis koefisien determinasi. Dari analisis tersebut diperoleh analisis regresi Y = 8,743 +0,122 (X1) +0,062 (X2) +0,426 (X3) -0,019 (X4). Uji T untuk variabel harga diperoleh thitung > ttabel (2,047> 1,653) dengan tingkat signifikan 0,042< 0,05. Untuk variabel lokasi thitung > ttabel (1,774>1,653) dengan tingkat signifikan 0,078 >0,05. Untuk variabel Inovasi produk diperoleh thitung > ttabel (8,841>1,653) dan hasil signifikan 0,00 < 0,05. Dan untuk variable Kesiapan menanggung resiko terhadap keberhasilan usaha diperoleh thitung > ttabel (0,149<1,653) dan hasil signifikan 0,882> 0,05 Dapat disimpulkan bahwa harga, lokasi Inovasi produk dan Kesiapan menanggung resiko terhadap keberhasilan usaha berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan Toko Bangun Purba. Kata Kunci : Harga, Lokasi, Inovasi Produk, Kesiapan Menanggung Resiko Terhadap Keberhasilan Usaha, Kepuasan Pelanggan

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
H Social Sciences > HG Finance
H Social Sciences > HJ Public Finance
Depositing User: Alan Harahap
Date Deposited: 20 Aug 2024 11:07
Last Modified: 20 Aug 2024 11:07
URI: http://repository.eka-prasetya.ac.id/id/eprint/471

Actions (login required)

View Item View Item